
TUGAS POKOK Bid TIK :
Menyelenggarakan pembinaan teknologi informasi dan komunikasi, pengumpulan dan pengolahan data, serta penyajian informasi Kamtibmas dan pelayanan multimedia.
FUNGSI Bid TIK :
a. penyusunan rencana kerja dan anggaran, pengelolaan dan pembinaan manajemen personel dan logistik, administrasi dan ketatausahaan, serta pengelolaan keuangan;
b. pembangunan, pembinaan, pemeliharaan jaringan komunikasi
dan pengolahan data, serta pelayanan telekomunikasi;
c. pembinaan dan penyelenggaraan sistem informasi meliputi sentralisasi pengumpulan dan pengolahan data, pengamanan sistem, penyajian informasi dan dokumentasi, serta analisis dan evaluasi;
d. pembinaan dan penyelenggaraan pusat sistem informasi Kamtibmas, meliputi penyiapan dan penyajian data operasional dan pembinaan; dan
e. pemberian bimbingan, bantuan teknis penyelenggaraan TIK kepada satuan organisasi di lingkungan Polda;
-
Tupoksi BID TIK ?
TUGAS & FUNGSI SUBBAG & SUBBID
A. SUBBAG RENMIN :
TUGAS :
Menyusun perencanaan kerja dan anggaran, pengelolaan dan pembinaan manajemen personel dan logistik, pembinaan fungsi dan mengelola keuangan, serta pelayanan administrasi dan ketatausahaan di lingkungan Bid TIK.
FUNGSI :
a. penyusunan dokumen perencanaan dan anggaran antara lain Renstra, Rancangan Renja, Renja, RKA-K/L, DIPA, Perjanjian Kinerja, LKIP, LRA, SMAP, IKU dan IKK,Hibah, evaluasi kinerja, pelaksanaan RBP, PID, dan SPIP Satker serta mengarahkan dan mengawasi pelaksanaan kegiatan dan anggaran;
b. pemeliharaan perawatan dan administrasi personel;
c. pengelolaan logistik dan penyusunan laporan SIMAK-BMN;
d. pelayanan fungsi keuangan yang meliputi pembiayaan, pengendalian, pembukuan, akuntansi, dan penyusunan laporan SAI serta pertanggungjawaban keuangan; dan
e. pelayanan administrasi dan ketatausahaan.
SUBBAG RENMIN DIBANTU OLEH :
a. Urren
b. Urmintu
c. Urkeu
B. SUBBID TEKKOM
TUGAS :
Menyelenggarakan dan membina sistem dan teknologi komunikasi, meliputi pembangunan dan pengembangan jaringan, pelayanan komunikasi, serta pemeliharaandan perbaikan alat dan infrastruktur jaringan komunikasi.
FUNGSI :
a. pembinaan sistem dan teknologi komunikasi di lingkungan Polda;
b. pengembangan dan penyelenggaraan teknologi jaringan komunikasi, meliputi teknologi media fisik komunikasi, teknologi interface communication (komunikasi antar muka), teknologi dan prosedur penyambungan dan perutean data dalam komunikasi;
c. penyelenggaraan pelayanan komunikasi dan pelayanan sentra komunikasi; dan
d. pemeliharaan dan perbaikan alat dan infrastruktur sistem teknologi komunikasi
SUBBID TEKKOM DIBANTU OLEH :
a. Urjarkom
b. Uryankom
c. Urharkan
C. SUBBID TEKKINFO
TUGAS :
Membina dan menyelenggarakan sistem dan
teknologi informasi yang meliputi pengumpulan dan pengolahan data serta penyajian informasi Kamtibmas dan dokumentasi bidang operasional maupun pembinaan,serta teknologi informasi komunikasi yang berkaitan dengan sarana dan prasarana.
FUNGSI :
a. Pembinaan dan pengendalian sistem dan teknologi informasi di lingkungan Polda;
b. Pembinaan dan penyelenggaraan sistem pengumpulan dan analisis data guna pengembangan data warehouse dengan memanfaatkan piranti lunak, piranti keras dan program aplikasi, dan keamanan sistem informasi;
c. Pembinaan dan penyelenggaraan sistem penyajian informasi meliputi penyajian informasi dalam bentuk tertulis, audio, video, dan layanan multimedia dengan memanfaatkan piranti lunak, piranti keras, program aplikasi, dan keamanan sistem informasi;
d. Pembinaan dan pengembangan infrastruktur/sarana dan prasarana, meliputi piranti lunak, piranti keras, pengelolaan situs dan keamanan sistem informasi termasuk fungsi pemeliharaan dan perbaikannya.
e. Pemberian pelayanan dukungan teknis dan mengendalikan sistem dan teknologi informasi kepada Satfung/Satwil.
SUBBID TEKKINFO DIBANTU OLEH :
a. Urpullahta
b. Urinti
c. Uryanduknis
KEGIATAN BID TIK
PJU BID TIK

KOMBES POL BOYKE KAREL WATTIMENA, S.I.K., M.H.
KABID TIK
PENATA TK 1 AZIZAH, S.Sos.
KASUBBAGRENMIN
KOMPOL M.SURAHPATI, S.E., M.H.
KASUBBID TEKKOM
AKBP SUTRISNO, A.Md.
KASUBBID TEKINFO
AKBP AGUS MARHADI, S.H., M.Si.
PENGEMBANG TEKNOLOGI INFORMASI
KOMPOL M. NUZUAR, S.H, M.H.
PENGEMBANG TEKNOLOGI INFORMASIMaps
Tempat Tempat Penting.
Contact
Tinggalkan Pesan Di Bawah Ini Untuk Lebih Lanjut.
Location:
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
Email:
bidti.sumsel@polri.go.id
Call:
(0711) 320550
Frequently Asked Questions
-
Apa Saja Isi Website Ini?
Website Ini Menampilkan Isi Profil Masing-masing Satker Satwil yang berada di polda sumsel.
-
Bagaimana Cara Sayang Menghubungi Satker Satwil ?
Dengan Cara Mengisi Form Di Atas atau dengan menghubungi kontak yang sudah disediakan.
-
Dolor sit amet consectetur adipiscing elit pellentesque habitant morbi?
Eleifend mi in nulla posuere sollicitudin aliquam ultrices sagittis orci. Faucibus pulvinar elementum integer enim. Sem nulla pharetra diam sit amet nisl suscipit. Rutrum tellus pellentesque eu tincidunt. Lectus urna duis convallis convallis tellus. Urna molestie at elementum eu facilisis sed odio morbi quis
-
Ac odio tempor orci dapibus. Aliquam eleifend mi in nulla?
Dolor sit amet consectetur adipiscing elit pellentesque habitant morbi. Id interdum velit laoreet id donec ultrices. Fringilla phasellus faucibus scelerisque eleifend donec pretium. Est pellentesque elit ullamcorper dignissim. Mauris ultrices eros in cursus turpis massa tincidunt dui.